Artis
Veronica Tan dan 6 Perceraian Lain yang Mengejutkan
Rasanya masih segar dalam ingatan bagaimana mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang akrab disapa Ahok didemo sampai berjilid-jilid terkait kasus penistaan agama. Setelah divonis 2 tahun penjara, perlahan tapi pasti nama Ahok mulai dilupakan publik. Namun beberapa hari belakangan ini nama Ahok kembali menjadi perbincangan. Kali ini bukan karena komentar-komentar pedas yang keluar dari mulutnya. Bukan juga terkait kasus hukuman yang saat ini sedang dijalaninya.
Tapi secara mengejutkan Ahok menggugat cerai istri yang telah lama menemaninya, Veronica Tan. Kabar berita ini jelas sangat mengejutkan. Pasalnya selama ini pasangan tersebut jauh dari kabar miring tak sedap. Kehadiran orang ketiga yang merupakan salah satu aktivis partai Gerindra dan seorang pengusaha ditenggarai menjadi penyebabnya. Dan sampai saat ini Ahok belum menarik gugatan cerainya tersebut.
Perceraian seolah sudah menjadi hal yang biasa terjadi di kalangan pesohor negeri ini. Selain Ahok, ada beberapa pasangan lain yang tadinya terlihat harmonis namun tiba-tiba saja berpisah karena alasan sudah tidak sejalan lagi.
- Jamal Nirdad dan Lydia Kandou
Meski berbeda keyakinan, Lydia dan Jamal akhirnya tetap menikah pada tahun 1986. Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai empat orang anak yaitu Hanna Maria, Kenang Kana, Naisyilla Mirdad,dan Nana Mirdad. Kehidupan mereka pun berjalan baik. Hingga pada bulan Maret 2013 Lydia mengugat cerai Jamal di pengadilan. Bukan karena perbedaan keyakinan yang membuat mereka bercerai, tapi adanya orang ketiga dalam rumah tangga mereka. Namun meski bercerai, hubungan keduanya serta kepada anak-anaknya masih baik. Di beberapa kesempatan mereka masih terlihat akrab saat berkumpul bersama.
2. Mark Sungkar dan Fanny Bauty
Orang tua dari Zaskia dan Shireen Sungkar ini menikah pada tahun 80an. Bagi Mark ini merupakan pernikahan ketiganya. Menikah lama dan sudah berusia tua ternyata tak menjamin pernikahan tersebut bakal awet sampai maut memisahkan. Pada tahun 2006 pasangan ini mulai dilanda permasalahan yang berujung gugatan cerai dari Fanny. Namun pada akhirnya mereka rujuk kembali. Hingga pada tahun 2010 perceraian itu pun tak bisa lagi dihindari. Perbedaan pendapat dalam hal masa depan anak menjadi alasan pasangan tersebut berpisah. Kini Mark telah menikah lagi dengan perempuan yang jauh lebih muda darinya yaitu Santi. Sedangkan Fanny sudah menikah lagi dengan seorang warga negara asing namun berpisah pada tahun 2014 lalu.
3. Ivan Fadilla dan Venna Melinda
Siapa sangka kalau pernikahan pasangan yang telah hidup bersama selama 17 tahun ini akhirnya harus kandas di sidang perceraian? Tahun 2013 lalu keduanya sepakat untuk mengakhiri ikatan pernikahan yang telah melahirkan 2 orang anak ini. Alasan klasik ketidak cocokan prinsip dan sudah berbeda pandangan menjadi alasan keduanya untuk berpisah. Padahal selama itu pasangan abang Jakarta dan puteri Indonesia itu seringkali terlihat harmonis dan jauh dari kabar tak sedap.
4. Dian Pelangi dan Tito
Muda, sukses dan bersahaja dengan tampilan hijab kekiniannya. Itulah yang ditampilkan oleh sosok Dian Pelangi. Di usia relatif muda juga Dian memutuskan untuk menikah dengan Tito. Meski saling mendukung dalam karir masing-masing, Dian sebagai desainer dan Tito sebagai seorang eksekutif muda, namun bukan berarti kehidupan keduanya berlangsung harmonis. Pada awal pernikahan keduanya memang tampak mesra dan sering mengumbar kemesraannya tersebut lewat sosial media. Namun menginjak tahun kelima keharmonisannya mulai goyah lantaran belum dikaruniai anak. Hingga pada akhirnya keduanya sepakat untuk berpisah pada tahun 2016 lalu.
5. Risty Tagor dan Stuart Collin
Untuk kedua kalinya Risty Tagor harus menyandang status janda. Setelah berpisah dengan Rifky Balweel, Risty menikah dengan Stuart pada bulan April 2015. Hanya berselang 3 bulan kemudian Risty mengajukan gugatan cerai ke pengadilan. Alasannya adalah sikap kasar Stuart kepada dia dan anaknya yang merupakan hasil dari pernikahannya yang pertama. Hubungan keduanya pun akhirnya berakhir di sidang perceraian.
6. Salmafina dan Taqy Malik
Sahabat Awkarin yang juga putri pengacara kondang Sunan Kalijaga ini mengejutkan publik ketika memutuskan untuk berhijrah dan menikah di usia muda. Yang lebih mengejutkan lagi tentu saja suaminya, yaitu Taqy Malik yang merupakan seorang Hafiz Quran. Karena Taqy masih menuntut ilmu di Mesir dan Salma juga masih kuliah, pasangan ini pun harus merasakan hubungan LDR. Mungkin karena masih sama-sama muda, pernikahan Salma-Taqy mulai dirudung permasalahan ketika memasuki bulan ke 2 pernikahannya. Campur tangan kedua pihak orang tua ditambah lagi curhatan Salma ke sosial media pada akhirnya membuat pernikahan Salma-Taqy harus kandas di tengah jalan.
Artis
Fakta-fakta Tentang Karen Vendela, Tunangan Boy William
Pasangan Boy William dan Karen Vendela tak lama lagi akan mengakhiri masa lajang. Hal tersebut terbukti dari prosesi tunangan yang baru saja mereka selenggarakan didampingi kedua keluarga besar. Nama Karen Vendela jarang tersorot media karena memang bukan dari kalangan selebriti. Lantas siapa sebenarnya sosok Karen Vendela? Berikut beberapa fakta tentang calon istri Boy William ini.
- Merupakan putri keluarga konglomerat
Ayahnya, Hartono Hosea, merupakan seorang konglomerat pemimpin perusahaan Sun Motor Group yang menaungi berbagai bidang usaha mulai dari mall, hotel, otomotif, hingga real estate. Sedang ibunya, Margaret Vivi, merupakan pengusaha di bidang kecantikan yaitu Jean Yip.
- Berparas oriental bak artis Korea
Berasal dari keturunan Tionghoa, membuat Karen mempunyai wajah oriental bak artis korea. Maka tak jarang setiap kali menggunggah potret selfienya, selalui menuai pujian warganet.
- Berpendidikan tinggi
Karen merupakan lulusan dari The Fashion Institute of Design & Merchandising (FIDM) Amerika Serikat. Ia lulus pada bulan Juni 2018. Karena menyukai dunia seni dan desain, maka tak jarang Karen memposting karya-karyanya di akun instagramnya.
- Masih berusia 22 tahun
Rupanya pasangan ini terpaut usia 6 tahun, Boy berusia 28 tahun sedangkan Karen masih berusia 22 tahun.
- Sudah berpacaran dengan Boy William sejak tiga tahun silam
- Sebelum melangsungkan pernikahan, keduanya melangsungkan pertunangan mewah didampingi kedua keluarga besar
Setelah menjalin asmara selama tiga tahun, akhirnya pasangan ini memutuskan untuk segera menuju ke jenjang yang lebih serius yaitu pernikahan. Belum diketahui kapan tanggal pastinya, namun pastinya dalam waktu dekat. Selamat ya Boy-Karen!
Artis
Inspirasi Foto Prewedding A La Boy William-Karen Vendela
Host dan penyanyi berwajah oriental Boy William sebentar lagi akan mengakhiri masa lajang bersama Karen Vendela, kekasihnya. Melalui akun instagram masing-masing, pasangan yang jarang tersorot media ini membagikan momen tunangan bersama kedua keluarga besar. Sebelumnya, Boy dan Karen juga telah melakukan sesi foto prewedding hingga ke berbagai belahan dunia.
Nah buat kamu yang sedang bingung akan memilih konsep foto prewedding seperti apa, mungkin foto-foto Boy dan Karen berikut bisa menjadi inspirasi. Yuk simak!
- Boy dan Karen memilih stasiun sebagai salah satu spot prewedding mereka. Kesan artistik sangat kental dalam foto berikut. Dan jika biasanya foto prewedding di stasiun identik dengan rel kereta, maka pasangan ini memilih gerbong kereta barang sebagai spot utama. Unik ya!
- Boy dan Karen juga memilih konsep kasual dalam pemotretan mereka. Kali ini Kota Paris, Perancis dipilih sebagai spot yang memang terkenal romantis.
- Ingin konsep foto prewed yang unik? Foto dengan pose memanjat tiang berikut juga bisa kamu coba lho! Ditambah dengan latar belakang gedung di Paris yang menambah kesan ‘Eropa banget’.
- Prewedding di Paris tak lengkap rasanya jika tak berfoto dengan latar belakang Menara Eiffel. Romantis banget!
- Foto prewedding tak melulu di studio atau hanya berdua lho, kamu juga bisa foto dengan konsep berdua di tengah keramaian seperti berikut.
Itulah berbagai potret foto prewedding Boy William dan Karen Vendela, semoga menginspirasi!
Artis
Klarifikasi Agnez Mo: Nonton Video Jangan Setengah-Setengah
Pernyataan Agenz Mo dalam talk show di akun YouTube Build Series NYC by Yahoo! menuai kontroversi dan membuat gempar media sosial. Dalam talk show yang dipandu oleh Kevan Kenney tersebut, penyanyi kelahiran 1 Juli 1986 tersebut mengatakan bahwa tak mempunyai darah Indonesia.
“Ya, karena… Saya sebenarnya campuran Jerman, Jepang, dan Chinese. Saya hanya lahir di Indonesia. Saya juga beragama Kristen, dan di Indonesia mayoritas adalah Muslim. Saya tidak bilang saya tidak berasal dari sana, karena saya merasa diterima. Tetapi saya merasa tidak seperti yang lain,” Ujar Agnez Mo dalam cuplikan video tersebut.
Pernyataan tersebut sontak menuai kontroversi warganet. Banyak yang menghujat namun tak sedikit juga yang mendukung. Dilansir dari kompas TV, berikut video yang viral tersebut
Pernyataan Agnez Mo tersebut semakin viral lantaran Nikita Mirzani, selebriti yang penuh dengan sensasi tersebut pun juga angkat bicara dalam akun instagramnya. Ibu 3 anak yang akrab disapa Nyai tersebut begitu menyayangkan pernyataan Agnez Mo.
https://www.instagram.com/p/B5U_8fXlFcy/
Karena viralnya video tersebut, Agnez pun mengklarifikasi lewat akun instagramnya
Bahwa intinya adalah walaupun seorang minoritas di Indonesia, Agnez merasa diterima dengan baik ditengah keberagaman yang ada. “Saya tidak bisa memilih darah atau DNA saya, tetapi saya selalu berdiri untuk negara saya, saya selalu memiliki, dan tidak ada yang bisa mengambilnya dari saya. Belajarlah untuk menonton semuanya alih-alih mengeluarkan hal-hal di luar konteks” ujarnya.
So, buat kamu yang hobi nonton berita yang sedang viral, biasakan untuk nonton video secara utuh ya! Agar pemahamanmu juga nggak sepotong-sepotong.