Piknik
Bukan Hanya Tentang Sepakbola, Tapi Barcelona Juga Terkenal Karena Eksotisme dan Romantisme di Tiap Sudut Kotanya
Mendengar kata Barcelona, tentu yang terbayang di pikiran kita adalah klub sepakbola FC Barcelona dengan mega bintangnya Lionel Messi. Apalagi dibumbui dengan aroma El Classico melawan Real Madrid yang diperkuat Cristiano Ronaldo, seolah membuat kita lupa bahwa banyak hal menarik tentang kota yang berada di pantai timur Spanyol itu.
Barcelona adalah ibukota dari wilayah otonom Catalonia. Beberapa waktu yang lalu ramai diberitakan bahwa Catalonia akan menggelar referendum, yang nantinya akan menentukan apakah wilayah itu akan merdeka penuh ataukah tetap menjadi bagian dari pemerintahan Spanyol. Namun wacana menggelar referendum itu ditolak oleh pemerintah pusat di Madrid.
Kira-kira apa sih penyebabnya kenapa otoritas Spanyol sampai tidak mau melepaskan Barcelona? Selain sepakbola, hal yang menonjol dari kota ini adalah keindahan tata kotanya. Suasana pesisir laut yang hangat membuat setiap orang di Eropa berkeinginan untuk berlibur disana. Predikat sebagai salah satu kota paling romantis di Eropa pun tersemat di kota ini.
Lalu sudut-sudut manakah di kota Barcelona yang eksotis dan romantis itu ? nih beberapa diantaranya :
Montjuic
Kalau kamu penikmat senja, maka Montjuic adalah tempat yang pas untuk menikmati romantika matahari terbenam . Diiringi alunan musik dan cahaya lampu kota yag mulai menyala akan semakin menambah suasana syahdu mengiringi kembalinya matahari ke peraduannya.
Taman Guell
Mahakarya Antoni Gaudi ini merupakan salah satu ikon kota Barcelona. Keindahannya terletak pada keramiknya yang warna-warni dan berbagai macam batu yang digunakan untuk menyusun taman tersebut. Karena luasnya, mungkin kamu butuh waktu setengah hari untuk mengelilinginya.
Las Ramblas
Kalau kamu ingin mencari souvenir, barang antik, makanan serta berbagai pernak-pernik tentang Barcelona, maka kamu wajib mengunjungi Las Ramblas. Selain itu ada juga hiburan semacam karnaval kostum dengan atribut yang menarik untuk para wisatawan.
Tibidabo
Tibidabo adalah salah satu gunung yang paling sulit didaki di Barcelona. Namun segala kesulitan itu akan terbayar ketika sudah sampai di puncak. Dipuncaknya terdapat gereja tua yang akan membangkitkan nostalgia masa lalu dan taman bermain dengan aero plane-nya.
El Born
Kalau Jakarta punya kota tua, maka Barcelona juga memilikinya di El Born. Bangunan-bangunan dikota ini sudah berumur ratusan tahun dan terlihat sangat eksotis. Karena itulah banyak pasangan yang melamar kekasihnya di sudut kota ini.
Barceloneta
Barceloneta merupakan salah satu pantai yang paling ramai dikunjungi di Barcelona. Selain dekat dari pusat kota, banyaknya acara hiburan yang ditawarkan ke wisatawan juga membuat pantai ini menarik untuk dikunjungi. Apalagi di kala senja, kerlap-kerlip lampu gedung-gedung tinggi di sekitar pantai akan semakin membuat kita tak mau beranjak dari Barceloneta.
Museum Seni Catalonia
Bagi kamu penggemar seni, adalah suatu kewajiban untuk mengunjungi Museu Nacional D’Art De Catalunya. Dibuka pada tahun 1934, museum ini telah memiliki kurang lebih 290 ribu objek. Yang terkenal adalah koleksi lukisan-lukisan gereja Katolik Roma yang dibuat pada abad ke 19 serta lukisan Gothic yang dibuat pada abad ke 13.
Estadio Camp Nou
Tidak lengkap rasanya kalau berkunjung ke Barcelona tanpa singgah di salah satu tempat paling ikonik ini. Yah, stadion ini adalah kandang kesebelasan FC Barcelona yang merupakan salah satu stadion terbesar didunia. Ada berbagai fasilitas di stadion ini. Selain itu pihak klub juga menyediakan layanan tour stadion, agar kita lebih tahu tentang segala hal yang berhubungan dengan FC Barcelona.
Nah guys, tertarik untuk berlibur ke Barcelona ? kalau tertarik siapkan uang dulu yaa. Sebab berlibur ke luar negeri tentu butuh banyak biaya yang harus disiapkan. Kalau budget kamu pas-pasan jangan khawatir, di artikel selanjutnya hitsbanget.com akan berbagi tentang destinasi wisata dengan harga terjangkau.
Hobi
Untuk Pendaki Pemula, Ini Dia Daftar Gunung Yang Aman Untuk Didaki
Untuk pendaki pemula, memilih gunung yang sesuai dengan tingkat keterampilan dan pengalaman sangat penting. Beberapa gunung di Indonesia yang relatif aman dan cocok untuk pendaki pemula melibatkan perjalanan yang tidak terlalu sulit. Namun, selalu ingat bahwa bahkan gunung yang dianggap “mudah” tetap memerlukan perencanaan dan persiapan yang baik. Berikut adalah beberapa contoh gunung yang umumnya dianggap sesuai untuk pendaki pemula:
- Gunung Prau (Dieng, Jawa Tengah) 2590 mdpl:
- Dikenal dengan pemandangan savana di puncaknya dan trek yang relatif tidak sulit.
- Gunung Papandayan (Garut, Jawa Barat) 2665 mdpl:
- Gunung ini memiliki jalur pendakian yang cukup terkenal dan mudah diakses. Puncaknya menawarkan pemandangan kawah aktif.
- Gunung Merbabu (Jawa Tengah) 3142 mdpl:
- Terletak di sebelah utara Yogyakarta, jalur pendakian ini sering dipilih oleh pendaki pemula karena treknya yang cukup bersahabat dan pemandangan yang indah.
- Gunung Sindoro (Jawa Tengah) 3136 mdpl:
- Bersebelahan dengan Gunung Sumbing, Gunung Sindoro menawarkan pendakian yang cukup ramah pemula.
- Gunung Slamet (Jawa Tengah):
- Merupakan gunung tertinggi di Jawa Tengah, tetapi jalur pendakiannya tergolong cukup ramah pemula.
- Gunung Rinjani (Lombok, Nusa Tenggara Barat):
- Meskipun treknya lebih menantang daripada beberapa gunung lainnya, Rinjani tetap dapat diakses oleh pendaki pemula, terutama untuk mencapai pos di ketinggian yang lebih rendah.
- Gunung Bromo (Jawa Timur):
- Dengan pemandangan kawah yang ikonik, Bromo menawarkan pengalaman pendakian yang tidak terlalu sulit.
Penting untuk melakukan persiapan dengan baik sebelum mendaki, termasuk memahami rute pendakian, membawa peralatan yang sesuai, dan memantau perkembangan cuaca. Selalu ikuti petunjuk dan peringatan dari otoritas setempat dan panduan pendakian. Jangan ragu untuk mencari informasi terbaru tentang kondisi gunung sebelum Anda berangkat.
Kuliner
MENGENAL JENIS DAGING STEAK YANG NIKMAT DISANTAP
Siapa yang tak kenal steak? Salah satu menu yang dibuat dari daging sapi ini menjadi salah satu sajian yang sangat lezat, dan memiliki banyak sekali penggemar. Oleh sebab itu tak heran jika banyak sekali restoran di dunia yang menyajikan macam daging steak dengan harga yang mahal, menggunakan daging yang premium, dan bahan yang berkualitas hanya untuk menghidangkan 1 porsi steak yang sempurna. Hal yang juga penting untuk diketahui saat ingin memesan steak adalah jenis dan bagian daging yang dipilih. Jenis-jenis ini menentukan kualitas dan rasa dari steak. Dan berikut ini adalah beberapa jenis atau bagian daging yang paling populer di Indonesia.
- Sirloin (daging has luar)
Merupakan daging sapi bagian punggung luar, dekat paha belakang sapi. Karena terletak di bagian yang aktif, maka sirloin memiliki tekstur yang lebih keras dan sedikit alot saat dimakan. Namun, sirloin memiliki ukuran yang besar dan memiliki lapisan lemak yang membuatnya terasa gurih dan juicy.
- Tenderloin (daging has dalam)
Tenderloin merupakan bagian pinggang sapi yang paling lembut. Yang membuatnya mudah dikenali adalah karena daging ini tidak memiliki serat. Tenderloin memiliki tekstur lembut namun tidak terlalu kaya akan rasa, karena kandungan lemaknya yang rendah. Karena itu pula, bagian ini cocok untuk pecinta steak yang sedang menjalani diet.
- T-bone
T-bone merupakan daging yang diambil dari punggung bagian dalam sapi, sampai bawah hingga memotong tulang punggung. Bagian ini disebut t-bone karena terdapat tulang dengan bentuk huruf T yang dikelilingi daging pada kedua sisi. Bagian ini memiliki tekstur yang tidak selembut tenderloin, namun tetap memiliki rasa gurih.
- Rib-eye
Rib-eye, atau yang biasa disebut dengan fillet scotch, merupakan bagian daging di sekitar tulang iga atau tulang rusuk sapi. Dalam potongan daging ini, terdapat banyak lemak sehingga daging lebih gurih, lembut, dan juicy. Karena kandungan lemak yang besar, maka tekstur daging ini lebih juicy jika dibandingkan dengan bagian lain.
- Flank
Flank merupakan bagian otot perut sapi. Daging bagian ini berbentuk panjang dan datar. Namun, bagian ini kurang lembut, sehingga jika Anda ingin memesan daging bagian ini, lebih baik dengan tingkat kematangan yang rendah seperti medium rare.
- Tomahawk
Sama seperti rib-eye, tomahawk diambil dari rusuk sapi. Perbedaannya terletak di penyajiannya, dimana tomahawk disajikan dengan potongan tulang rusuk yang besar yang masih menyatu dengan dagingnya. Dari segi rasa, tomahawk memiliki cita rasa dan kelembutan yang setara dengan rib-eye.
Kalau kamu, suka bagian daging yang mana nih?
Hobi
Resep Nugget Pisang Kekinian Anti Gagal
Biasanya, pisang hanya disajikan dalam variasi direbus atau digoreng saja sebagai sajian pendamping saat minum kopi atau teh. Tapi agar semakin nikmat, tak ada salahnya untuk mencoba membuat olahan nugget pisang berikut ini.
Bahan-bahan:
- 10 buah pisang kepok
- 1 bungkus tepung pisang goreng
- air es secukupnya
- tepung roti secukupnya
- 1 bungkus cokelat untuk topping
Cara membuat:
- Kupas pisang, belah menjadi 2 atau 4 bagian.
- Buat adonan tepung dari tepung pisang goreng siap saji, beri air es secukupnya, dan usahakan kental.
- Gulingkan pisang goreng ke dalam adonan tepung, kemudian gantian ke tepung roti. Tekan-tekan supaya tepung roti menempel dengan baik.
- Masukkan pisang ke kulkas selama 15 menit, supaya adonan menempel sempurna.
- Goreng pisang sampai matang hingga warnanya kuning keemasan.
Bagaimana, mudah bukan untuk membuatnya?