Hiburan
Inilah MAMAMOO, Girlband Korea yang Akan Menggelar Konser di Jakarta
Buat Sobat Spaneng yang menganut aliran K-Popers pasti tak sabar lagi menunggu kehadiran MAMAMOO di tanah air. Nah buat kamu yang belum tau, MAMAMOOmerupakan grup asuhan agensi Rainbow Brigde World (RBW) yang memiliki 4 anggota cewek cantik, yakni Hwasa, Solar, Moonbyul, dan Wheein. Girlband yang dibentuk pada tahun 2014 ini secara resmi memulai debutnya pada tanggal 19 Juni 2014 dengan lagu “Mr. Ambiguous”. Di awal kemunculannya, MAMAMOO sempat mencuri perhatian karena mempunyai konsep retro, jazz dan RnB serta memiliki warna vokal yang kuat.
MAMAMOO akan menjumpai fans di Tennis Indoor, Jakarta, dalam gelaran bertajuk ‘HELLO! MOOMOO Asia Fan Meeting’, pada Sabtu (23/2/2019) mulai pukul 20.00 WIB. Untuk bisa datang ke venue ini, kamu harus membeli tiket dengan harga berkisar 1 juta sampai dengan Rp2,55 juta.
Nah biar lebih jelas, yuk kenalan dulu dengan para personilnya
- Moon ByulCewek dengan nama asli Moon Byul Yi ini mempunyai nama panggung Moon Byul. Lahir di Bucheon, 22 Desember 1992 Moon Byul punya nama panggilan ByulKong, MoonStar, dan Black Hole. Di MAMAMOO, Moon Byul diposisikan sebagai Main Rapper, Main Dancer, dan Vocalist.
Fakta-fakta unik Moon Byul:
- Hobi membuat koreografi, koleksi topi dan memelihara ikan
- Moon Byul berzodiak capricorn
- Memiliki 2 adik perempuan bernama Seul Gi dan Ye Sol
- Mengawali audisi untuk menjadi vokalis, namun dia ditunjuk sebagai rapper
- Pernah ikut andil dalam pembuatan rap dalam lagu “Piano Man” dan “Mr. Ambigous” bersama Han Hae ‘Phantom’
- Pernah membintangi drama “Star Love” yang tayang di Naver TV pada tahun 2015
- Membuat koreografi untuk lagu “Mr. Ambiguous”
- Moon Byul dan Solar tidak suka naik roller coaster atau wahana tinggi lainnya
- Moon Byul dekat dengan Seul Gi ‘Red Velvet’
- Mengidolakan Kanye West, Iggy Azalea dan Verbal Jint
- SolarMempunyai nama asli Kim Yong Sun dan biasa dipanggil Yongkong, Squirtle atau Yeba. Solar lahir di Gangseo-gu, 21 Februari 1991 dan berkewarganegaraan Korea. Selain menyanyi, Solar juga seorang model, pandai menciptakan lagu, akting, serta sebagai MC. Wah paket lengkap ya !Fakta-fakta unik Solar:
- Kuliah di Modern K Music Academy University
- Solar juga mengambil kursus bahasa Kumon di Jepang
- Awalnya dia bercita-cita menjadi pramugari
- Solar dianggap sebagai “Ibu” dari MAMAMOO, karena dia paling tua
- Solar pernah berkolaborasi dengan Luna ‘f(x)’ dan Hani ‘EXID’ dalam lagu “Honey Bee” dibawah Mystic Entertainment
- Solar dekat dengan Irene ‘Red Velvet’
- Solar adalah personil paling penakut dalam grup
- Mengidolakan Lil’ Wayne dan Winehouse
- Dia dinominasikan untuk “100 Most Beautiful Faces of 2018”
- HwasaHwasa mempunyai nama asli Ahn Hye Jin dan berkewarganegaraan Korea. Lahir di Jeonju pada 23 Juli 1995, wanita ini memegang posisi Lead Vocalist dan Lead Rapper.
Fakta-fakta unik Hwasa:
- Mempunyai keahlian khusus Rap, menulis dan menciptakan lagu, penyiar radio, serta memasak
- Hobi Hwasa adalah mendengarkan musik Old Jazz , memasak dan bersantai
- Hwasa menimba ilmu di J Music Vocal School, Wonkwang Information Arts High School
- Hwasa sudah mengenal Whee In sejak SMP
- Dia pernah berkolaborasi dalam lagu milik Phantom berjudul “Fingernail” dan lagu milik Baechigi “Boy Jump”
- Menulis lirik dan compose lagu MAMAMOO “My Heart/I Do Me”, yang merupakan lagu dari album pertama
- Dia juga meng-compose lagu MAMAMOO “Freakin Shoes”, yang merupakan lagu dari album kedua
- Cita-citanya untuk berkarir di dunia musik dan hiburan dimulai setelah dia terlibat dalam drama musikal Patzzi, saat dia masih SD
- Cinta pertamanya adalah guru ilmu sosialnya dan sampai saat ini dia masih saling berhubungan
- Dia mengidolakan Rihanna dan Beyonce
- Dia dekat dengan HyunA dan Kisum
- Dia dinominasikan dalam “100 Most Beautiful Faces of 2018”
- Whee In
Wanita kelahiran Jeonju, 17 April 1995 ini mempunyai nama asli Jung Whee In dengan nama panggilan Jindo Dog. Whee In diposisikan sebagai Lead Vocalist dan Lead DancerFakta-fakta unik Whee In:
- Mempunyai Keahlian khusus menulis lagu, MC, freestyle rap dan menggambar
- Whee In berzodiak aries
- Wheee In merupakan anak tunggal, dan dia sudah mengenal Hwa Sa sejak SMP
- Wanita yang mengidolakan Beenzino ini merupakan mantan trainee di CCM (MBK Entertainment)
- Whee In pernah berkolaborasi dengan CNBLUE dalam lagu “Domino” dan juga lagu milik Phantom berjudul “Under Age’s Song”
- Whee In pernah tampil dalam acara “King of Masked Singer” sebagai Half Moon
- Dia dekat dengan Newsun ‘SONAMOO’ dan Vernon ‘SEVENTEEN’, mereka sering kumpul bersama di Hongdae
Hiburan
Ini Dia Deretan Lagu Yang Cocok Buat Kaum LDR!
Buat kalian yang sedang menjalani Long Distance Relationship (LDR), berikut ini adalah deretan lagu yang cocok untuk menemani hubungan jarak jauh (LDR):
- “Hey There Delilah” – Plain White T’s
Lagu ini menceritakan tentang seorang pria yang merindukan kekasihnya yang berada jauh di kota lain. Dengan lirik yang sederhana dan penuh kerinduan, lagu ini sangat cocok untuk pasangan LDR.
https://www.youtube.com/watch?v=h_m-BjrxmgI - “A Thousand Miles” – Vanessa Carlton
Lagu ini menggambarkan kerinduan yang dalam kepada seseorang yang jauh, dengan lirik yang mengekspresikan keinginan untuk bertemu meskipun harus menempuh jarak ribuan mil.
https://www.youtube.com/watch?v=Cwkej79U3ek - “All of the Stars” – Ed Sheeran
Dari soundtrack film The Fault in Our Stars, lagu ini berbicara tentang cinta yang tetap kuat meski dipisahkan oleh jarak, dengan harapan bahwa suatu saat nanti akan bersama lagi.
https://www.youtube.com/watch?v=nkqVm5aiC28 - “I Don’t Want to Miss a Thing” – Aerosmith
Lagu klasik ini menggambarkan perasaan seseorang yang tidak ingin melewatkan momen apa pun meski berada jauh dari pasangannya.
https://www.youtube.com/watch?v=JkK8g6FMEXE - “Talking to the Moon” – Bruno Mars
Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang merasa kesepian dan merindukan kekasihnya, berkomunikasi dengan bulan seolah-olah berbicara dengan orang yang dicintainya.
https://www.youtube.com/watch?v=fXw0jcYbqdo - “Somewhere Only We Know” – Keane
Lagu ini menawarkan kehangatan dan kenyamanan dari kenangan akan tempat yang spesial, yang bisa menjadi tempat pelarian dari kenyataan jarak yang memisahkan.
https://www.youtube.com/watch?v=Oextk-If8HQ - “Distance” – Christina Perri ft. Jason Mraz
Lagu ini dengan sempurna menggambarkan rasa sakit dan cinta yang tumbuh meskipun ada jarak di antara pasangan.
https://www.youtube.com/watch?v=ROqTa1mn_qc - “Need You Now” – Lady A
Lagu ini adalah tentang rasa rindu yang mendalam dan keinginan untuk bersama meskipun jarak memisahkan.
https://www.youtube.com/watch?v=eM213aMKTHg - “Coming Home” – Leon Bridges
Lagu ini menggambarkan perjalanan pulang yang penuh harapan untuk kembali ke pelukan orang yang dicintai.
https://www.youtube.com/watch?v=MTrKkqE9p1o - “One Call Away” – Charlie Puth
Lagu ini memberikan semangat bahwa meskipun jarak memisahkan, pasangan selalu bisa dihubungi kapan saja dan tetap dekat di hati.
https://www.youtube.com/watch?v=xQBVQBMuaec
Lagu-lagu ini bisa menjadi soundtrack yang sempurna untuk menemani momen-momen sulit dalam menjalani hubungan jarak jauh, memberikan semangat, dan menjaga kehangatan cinta meski terpisah oleh jarak.
Artis
Fakta-fakta Tentang Karen Vendela, Tunangan Boy William
Pasangan Boy William dan Karen Vendela tak lama lagi akan mengakhiri masa lajang. Hal tersebut terbukti dari prosesi tunangan yang baru saja mereka selenggarakan didampingi kedua keluarga besar. Nama Karen Vendela jarang tersorot media karena memang bukan dari kalangan selebriti. Lantas siapa sebenarnya sosok Karen Vendela? Berikut beberapa fakta tentang calon istri Boy William ini.
- Merupakan putri keluarga konglomerat
Ayahnya, Hartono Hosea, merupakan seorang konglomerat pemimpin perusahaan Sun Motor Group yang menaungi berbagai bidang usaha mulai dari mall, hotel, otomotif, hingga real estate. Sedang ibunya, Margaret Vivi, merupakan pengusaha di bidang kecantikan yaitu Jean Yip.
- Berparas oriental bak artis Korea
Berasal dari keturunan Tionghoa, membuat Karen mempunyai wajah oriental bak artis korea. Maka tak jarang setiap kali menggunggah potret selfienya, selalui menuai pujian warganet.
- Berpendidikan tinggi
Karen merupakan lulusan dari The Fashion Institute of Design & Merchandising (FIDM) Amerika Serikat. Ia lulus pada bulan Juni 2018. Karena menyukai dunia seni dan desain, maka tak jarang Karen memposting karya-karyanya di akun instagramnya.
- Masih berusia 22 tahun
Rupanya pasangan ini terpaut usia 6 tahun, Boy berusia 28 tahun sedangkan Karen masih berusia 22 tahun.
- Sudah berpacaran dengan Boy William sejak tiga tahun silam
- Sebelum melangsungkan pernikahan, keduanya melangsungkan pertunangan mewah didampingi kedua keluarga besar
Setelah menjalin asmara selama tiga tahun, akhirnya pasangan ini memutuskan untuk segera menuju ke jenjang yang lebih serius yaitu pernikahan. Belum diketahui kapan tanggal pastinya, namun pastinya dalam waktu dekat. Selamat ya Boy-Karen!
Artis
Inspirasi Foto Prewedding A La Boy William-Karen Vendela
Host dan penyanyi berwajah oriental Boy William sebentar lagi akan mengakhiri masa lajang bersama Karen Vendela, kekasihnya. Melalui akun instagram masing-masing, pasangan yang jarang tersorot media ini membagikan momen tunangan bersama kedua keluarga besar. Sebelumnya, Boy dan Karen juga telah melakukan sesi foto prewedding hingga ke berbagai belahan dunia.
Nah buat kamu yang sedang bingung akan memilih konsep foto prewedding seperti apa, mungkin foto-foto Boy dan Karen berikut bisa menjadi inspirasi. Yuk simak!
- Boy dan Karen memilih stasiun sebagai salah satu spot prewedding mereka. Kesan artistik sangat kental dalam foto berikut. Dan jika biasanya foto prewedding di stasiun identik dengan rel kereta, maka pasangan ini memilih gerbong kereta barang sebagai spot utama. Unik ya!
- Boy dan Karen juga memilih konsep kasual dalam pemotretan mereka. Kali ini Kota Paris, Perancis dipilih sebagai spot yang memang terkenal romantis.
- Ingin konsep foto prewed yang unik? Foto dengan pose memanjat tiang berikut juga bisa kamu coba lho! Ditambah dengan latar belakang gedung di Paris yang menambah kesan ‘Eropa banget’.
- Prewedding di Paris tak lengkap rasanya jika tak berfoto dengan latar belakang Menara Eiffel. Romantis banget!
- Foto prewedding tak melulu di studio atau hanya berdua lho, kamu juga bisa foto dengan konsep berdua di tengah keramaian seperti berikut.
Itulah berbagai potret foto prewedding Boy William dan Karen Vendela, semoga menginspirasi!